Menggunakan merk shockbreaker motor yang empuk dan berkualitas memang lumayan mahal. Tapi hal tersebut sebanding dengan kenyamanan dan keamanan yang ditawarkannya. Sebagai kendaraan pribadi sehari-hari, tentu faktor kenyamanan dan keamanan ketika mengendarai motor harus diperhatikan.

Pernahkah Anda mendengar terjadinya kasus shockbreaker yang patah?  Nah, kejadian tersebut disebabkan karena kualitasnya yang kurang bagus. Hal ini berbahaya, karena shockbreaker motor yang patah ketika sedang melaju dalam kecepatan tinggi bisa mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

Lantas apa sajakah merk shock yang bagus dan berkualitas yang direkomendasikan? Yuk simak daftarnya di bawah ini.

10 Rekomendasi Merk Shockbreaker Motor yang Empuk

1. Shockbreaker YSS

Shockbreaker YSS
Shockbreaker YSS (Source : lazada.co.id)

Shockbreaker paling pertama yang direkomendasikan kali ini adalah merek YSS. Kualitasnya tidak perlu diragukan karena menggunakan bahan yang sudah teruji. Karena itu, jangan heran jika shockbreaker motor matic yang satu ini sangat disukai oleh para pecinta otomotif.

Penggunaan shockbreaker ini tidak hanya diperuntukkan untuk motor matic, tetapi juga untuk motor jenis lainnya. Harga jualnya bervariasi, berkisar Rp 300 ribuan hingga Rp 3 jutaan.

YSS menyediakan varian atau tipe shockbreaker yang bisa dipilih sesuai dengan jenis motor yang Anda gunakan. Sayangnya, YSS belum menyediakan shockbreaker untuk motor balap.

2. Shockbreaker DBS

Shockbreaker DBS
Shockbreaker DBS (Source : carousell.com)

Jika Anda mencari merk shock yang bagus, murah, namun berkualitas premium, sebaiknya Anda menggunakan shock DBS. Harganya dibanderol dengan kisaran Rp 100 Ribuan sampai Rp 1 Jutaan. 

Harga termurah yang tersedia berupa shock standar yang belum dilengkapi tabung. Untuk shockbreaker motor matic sebaiknya menggunakan shock DBS tabung yang dijual dengan harga lebih mahal, namun lebih nyaman dan lebih aman bagi keselamatan.

Apabila Anda ingin menggunakan yang terbaik, bisa gunakan shock DBS Premium yang dibanderol lebih dari 1 juta rupiah. Tipe tersebut bisa digunakan pada motor matic bermesin 150cc, semisal Yamaha NMAX, Yamaha Aerox, Honda PCX, dan lain sebagainya.

3. Shockbreaker Daytona

Shockbreaker Daytona
Shockbreaker Daytona (Source : wayaninbali.wordpress.com)

Pilihan lain untuk merk shock tabung yang juga direkomendasikan untuk Anda adalah Shockbreaker Daytona. Banyak tipe shockbreaker yang dirilis oleh Daytona di pasaran, termasuk tipe untuk motor balap.

Desain Shockbreaker Daytona hadir memang terkesan sederhana, namun berkelas. Materialnya berkualitas tinggi sehingga sangat kuat dan awet digunakan meskipun bertahun-tahun.

Harga jual Shockbreaker Daytona untuk berbagai tipe lebih mahal dibandingkan dengan dua merk shockbreaker motor matic yang disebutkan sebelumnya di atas. Penyebabnya mungkin karena kualitas produknya yang sangat tinggi.  

4. Shockbreaker Ohlins

Shockbreaker Ohlins
Shockbreaker Ohlins (Source : bukalapak.com)

Merk shockbreaker yang satu ini tentu tidak asing lagi bagi para pecinta otomotif. Sebab, selama ini Ohlins sudah dikenal sebagai produsen shockbreaker premium dengan harga jual yang sangat mahal. Bayangkan saja, harga paling murahnya tidak ada yang di bawah 4 juta rupiah.

Harga jualnya yang mahal masih tergolong wajar, karena Ohlins memang merupakan merk shockbreaker motor yang empuk dan berkualitas tinggi. Dengan memasangnya pada motor Anda, nyaman dan aman akan dirasakan saat berkendara.

Merk asal Swedia ini memang tidak pernah setengah-setengah dalam merancang shockbreaker milikinya. Perusahaan tersebut akan melakukan riset mendalam terlebih dahulu sebelum meluncurkan produknya ke pasaran.

Saat ini Ohlins bahkan telah dipercaya sebagai penyedia shockbreaker oleh beberapa produsen moge ternama, semisal Kawasaki, Ducati, Kawasaki, Aprilia, dan yang lainnya.

Menariknya, Shockbreaker Ohlins berupa shock plug and play (PNP) sehingga pemasangannya bisa terpasang tanpa harus merubah dudukan ataupun bracket terlebih dahulu.

5. Shockbreaker KYB

Shockbreaker KYB
Shockbreaker KYB (Source : lazada.co.id)

Mungkin banyak di antara Anda yang sudah lama mengenal merek KYB sebagai salah satu produsen shockbreaker mobil dengan kualitas yang bagus. Ternyata, KYB juga memproduksi shockbreaker motor matic dan shockbreaker motor bebek berkualitas dengan harga yang lumayan terjangkau.

KYB memproduksi beragam jenis shockbreaker, di antaranya adalah shockbreaker motor bebek, motor matic, bahkan untuk motor sports. Harganya bervariasi, tergantung tipe dan fitur nya. Namun harga terendah saat ini berkisar Rp 300 ribuan.

Saking terkenalnya shockbreaker KYB, Anda bisa mendapati produknya dijual di hampir semua toko spare part atau bengkel di Indonesia.

Bahkan, Shockbreaker KYB banyak digunakan sebagai shock oem pada motor matic buatan Yamaha, Honda, dan Suzuki. Dari sini bisa diketahui kalau produk ini sangat populer di Indonesia.

KYB tidak hanya memproduksi tipe standar atau genuine, tetapi juga tipe premium, zeto hingga heavy duty. Tentu saja tipe premium menawarkan keunggulan yang lebih tinggi dibandingkan Shockbreaker biasa.

Meskipun melewati jalan berlubang atau memakai kecepatan tinggi, shockbreaker premium sangat tangguh dan tidak mudah rusak, di samping menjadikan motor tetap stabil dan nyaman dikendarai.

Meskipun semua tipe shockbreaker yang diproduksi KYB berkualitas dan menjadikan motor nyaman dikendarai, namun disarankan untuk membeli Kayaba Zeto.

Mengapa demikian? Alasannya karena shock tersebut sudah dilengkapi fitur Adjustable yang memungkinkan Anda melakukan pengaturan tingkat kekerasan shockbreaker sesuai kenyaman berkendara.

6. Shockbreaker Showa

Shockbreaker Showa
Shockbreaker Showa (Source : blibli.com)

Salah satu merk shock tabung terbaik yang direkomendasikan untuk Anda adalah Shockbreaker Showa. Harga jualnya di marketplace bervariasi, tergantung jenis motor yang akan menggunakan shockbreaker tersebut.

Salah satu contohnya adalah Honda ADV 150 yang menggunakan shock belakang Showa. Bahkan, beberapa tipe moge milik Honda menggunakannya, seperti Honda CBR600 dan beberapa contoh lainnya.

Bukan hanya shock belakang yang diproduksi oleh Showa, tetapi juga shock depan bertipe Upside Down dan Teleskopik. Tentu Anda tidak perlu mengkhawatirkan kualitasnya, karena semua produk buatan Showa sudah dikenal dengan kualitasnya yang baik.

7. Shockbreaker Ride IT

Shockbreaker Ride IT
Shockbreaker Ride IT (Source : carousell.com)

Berikutnya yang juga bisa menjadi pilihan terbaik untuk shockbreaker motor Anda adalah yang diproduksi oleh Ride IT.

Produsen asal Thailand ini memang gudangnya variasi modifikasi motor, termasuk shockbreaker. Harganya yang terjangkau menjadikan Ride IT termasuk merk shock yang bagus dan laris di Indonesia.

Ride IT memproduksi shockbreaker untuk motor matic, sport, dan bebek. Harga jualnya berkisar Rp 400 ribuan hingga Rp 1 jutaan. Jauh lebih murah dibandingkan shockbreaker buatan YSS atau Ohlins.

Meskipun demikian, desainnya yang premium menjadikan shockbreaker ini tampak elegan ketika pasang pada motor kesayangan Anda.

Shockbreaker motor matic ini bisa menjadi solusi terbaik bagi yang mengeluhkan shock bawaan motor kesayangan Anda sering mengalami kerusakan akibat oli shock yang bocor. Akibatnya, shock menjadi terlalu keras dan mengakibatkan motor kurang stabil dan membahayakan pengendara motor tersebut.

8. Shockbreaker KTC

Shockbreaker KTC
Shockbreaker KTC (Source : instagram.com/rd_maticshop)

Shock tabung KTC termasuk salah satu pilihan shockbreaker terbaik yang dirancang khusus untuk meningkatkan kenyamanan berkendara dan stabilitas sepeda motor. Materialnya berkualitas tinggi dan pilihan agar mampu menahan beban berat dan tekanan jalan.

Desain shock ini tergolong inovatif yang memungkinkan penyerapan guncangan yang lebih efektif. Dengan penyematan teknologi pengendalian kecepatan peredaman dan sistem pengunci saat kompresi pada shock ini menjadikan peningkatan performa motor secara keseluruhan.

Tentunya hal ini akan memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan responsif, bahkan ketika motor sedang melintasi jalan yang kurang bagus atau bergelombang.

Sebelum dirilis ke pasaran, shockbreaker KTC telah melalui uji coba dan rekam jejak yang ketat. Proses pengembangan yang dilakukan seteliti mungkin memastikan kalau produk ini memenuhi standar kualitas yang tinggi.

Tidak heran jika shockbreaker KTC ini sangat laris di Indonesia dan kualitasnya sudah dibuktikan oleh banyak pengendara motor.

Salah satu keuntungan menggunakan shockbreaker KTC adalah perawatan yang minimalis. Produk ini dirancang untuk tahan lama dan tidak memerlukan perawatan rutin yang rumit.

Hal ini tentunya menjadi sangat menguntungkan para pengendara, sehingga mereka hanya perlu fokus pada pengalaman berkendara tanpa harus mengkhawatirkan perawatan yang rumit.

9. Shockbreaker V-Rossi

Shockbreaker V-Rossi
Shockbreaker V-Rossi (Source : bukalapak.com)

Rekomendasi berikutnya untuk merk shockbreaker motor yang empuk dan bagus adalah Shockbreaker V-Rossi. Shock ini menawarkan kombinasi material berkualitas tinggi, desain ergonomis, kemampuan penyesuaian, dan stabilitas maupun kontrol yang tinggi.

Oleh karena itu, Anda tetap nyaman berkendara meskipun motor Anda melintasi jalan bergelombang atau rusak. Harga jualnya juga tidak terlalu mahal alias ramah di kantong, yaitu berkisar Rp 1,5 jutaan saja.

Desain ergonomis dari Shockbreaker V-Rossi dirancang untuk memberikan pengendalian yang lebih baik pada motor Anda. Dengan bantuan desain ini, Anda akan merasa lebih percaya diri ketika melaju dalam kecepatan tinggi atau melakukan manuver tajam.

Shockbreaker V-Rossi bisa diaplikasikan pada berbagai jenis motor, baik motor matic, bebek, maupun sport. Soal daya tahan tidak perlu diragukan lagi, karena materialnya berkualitas. Terlebih lagi jika Anda melakukan perawatan yang tepat, shock ini bisa bertahan dalam kondisi baik selama bertahun-tahun.

10. Shockbreaker Scarlet

Shockbreaker Scarlet
Shockbreaker Scarlet (Source : shopee.co.id)

Rekomendasi paling terakhir untuk merk shock yang bagus pada artikel kali ini adalah Shockbreaker Shockbreaker Scarlet. Merek satu ini lumayan populer dan diminati oleh para pecinta otomotif di Indonesia karena kualitasnya yang bagus dan harganya terjangkau.

Keunggulan dari Shockbreaker Scarlet terletak pada teknologi penyesuaian damping secara adaptif yang dimilikinya. Teknologi tersebut membantu mengatur gaya redam secara real-time, yang tentunya akan memastikan suspensi motor Anda tetap bekerja maksimal selama perjalanan.

Selain dibekali tabung di bagian atasnya, shock ini juga dibekali dengan fitur setelan preload dan rebound, yang memudahkan Anda untuk mengatur sendiri tingkat kekerasan pada shockbreaker.

Pengaturan tersebut tentu sangat membantu dalam menjaga stabilitas yang lebih baik dan getaran yang berkurang. Oleh karena itu, Shockbreaker Scarlet turut berkontribusi pada keselamatan berkendara, karena membantu Anda menjaga kendali yang lebih baik dan mengurangi risiko kecelakaan.

Itulah tadi 10 rekomendasi merk shock yang bagus untuk motor Anda. Tinggal pilih saja manakah di antara shockbreaker tersebut yang sesuai kebutuhan dan bujet yang sudah Anda persiapkan.

Selama Anda memiliki bujet yang memadai, pastikan untuk memilih merk shockbreaker motor yang empuk dan terbaik demi kenyamanan dan keselamatan berkendara.