Penyebab mobil tidak bisa distarter umumnya bermacam-macam. Salah satu tanda yang mengindikasikan bahwa mobil Anda mengalami kerusakan saat distarter ialah ketika munculnya bunyi yang cukup mengganggu.

Jika menemui masalah seperti ini, maka dapat dipastikan jika mobil Anda mengalami kegagalan mesin di bagian sistem starter kemudi mobil.

Berikut ini akan kami bagikan beberapa ulasan tentang penyebab mengapa mobil Anda sulit distarter. Untuk lebih jelasnya, silahkan menyimak informasi selengkapnya berikut ini.

7 Penyebab Mobil Tidak Bisa Distarter

Terkadang mobil tiba-tiba menjadi tidak bisa distarter. Apa penyebabnya?
Terkadang mobil tiba-tiba menjadi tidak bisa distarter. Apa penyebabnya?

1. Masalah Pada Aki

Masalah pada aki mobil bisa menjadi penyebab mobil tidak bisa distarter. Setrum aki yang kurang akan menyebabkan mesin mobil sulit untuk dinyalakan.

Pada kondisi ini, Anda juga akan mendengar bunyi seperti tek tek saja. Munculnya bunyi yang mengganggu ini menjadi tanda bahwa arus listrik yang dibutuhkan cukup besar tetapi jumlah yang didapatkan justru dalam jumlah yang relatif kecil.

Baca Juga: Cara Jumper Aki Mobil Dengan Mudah

 2. Masalah Pada Motor Starter

Jika aki dalam keadaan normal tetapi mobil masih saja sulit untuk dinyalakan maka masalah lain bisa saja berasal dari motor starter mobil Anda. Untuk bisa mengecek kondisi motor starter ini dengan melakukan pembongkaran pada tubuh mesin.

Pertama, cobalah mengecek solenoid starter di mana bagian ini memiliki fungsi untuk menggerakan pinion gear agar tetap terkait pada ring gear.

Fungsi lain dari solenoid starter ialah sebagai saklar yang bertujuan untuk mengalirkan listrik besar melalui kumparan medan serta armature. Jika solenoid starter ini rusak maka mobil pun tidak akan bisa distarter.

Masalah kerusakan juga bisa terjadi pada bagian carbon brush motor yang telah habis. Mobil yang tidak bisa distarter bisa diakibatkan oleh bantalan yang seharusnya mengalirkan arus listrik ke kumparan armature malah menjadi terputus.

Selanjutnya, terbakarnya kumparan medan dan kumparan armature juga bisa menjadi penyebab mobil tidak bisa distarter. Apabila kedua komponen ini terbakar maka arus listrik yang lebih besar tidak akan bisa dihasilkan. Akibatnya mobil pun tidak akan menyala.

 3. Gangguan Pada Engine Mounting

Saat mengalami kondisi mobil yang tidak bisa distarter, cobalah untuk mengecek kondisi engine mounting pada mobil Anda. Bagian ini juga kerap kali menjadi masalah utama saat mobil tidak bisa dinyalakan. Adapun fungsi utama dari engine mounting adalah sebagai dudukan mesin. Oleh sebab itu, posisinya harus selalu dalam keadaan stabil.

Karena terbuat dari bahan logam serta karet peredam maka material ini sangat rentang mengalami sobekan. Saat komponen ini rusak maka Anda pun akan tidak nyaman saat berkendara. Ada baiknya untuk segera memperbaiki dan mengganti karet peredam yang telah robek tersebut

 4. Kelonggaran Pada Dinamo Starter

Penyebab mobil tidak bisa distarter juga bisa berasal dari kelonggaran pada dinamo starter. Jika bagian baut ini longgar maka mobil pun akan sulit untuk distarter.

Sebagai solusinya, silahkan mengencangkan baut pada dinamo starter terlebih dahulu. Jika lubang baut telah mencapai kondisi aus maka segeralah melakukan pembubutan.

 5. Kerusakan Pada Gigi Pinion

Ilustrasi pengendara mobil sedang mengedarai mobil di jalan bebas hambatan.
Ilustrasi pengendara mobil sedang mengedarai mobil di jalan bebas hambatan.

Komponen yang satu ini memiliki ukuran yang sangat kecil. Jika gigi pinion mengalami kerusakan maka mobil Anda akan menghasilkan bunyi yang cukup mengganggu saat dinyalakan. Oleh sebab itu, akan lebih baik untuk segera mengganti komponen gigi pinion ini saat kondisinya memang sudah layak untuk diganti.

 6. Oli Mobil Belum Naik

Beberapa orang kadang terlalu cepat menyimpulkan jika kerusakan pada aki adalah penyebab utama dari sulitnya mobil untuk dinyalakan.

Meskipun kebanyakan kasus mobil sulit distarter ini memang berasal dari aki yang bermasalah, beberapa kasus juga menunjukkan jika masalah terjadi akibat oli mobil yang belum naik.

 Mobil yang terlalu lama ditinggalkan, jarang dipakai atau jarang dipanaskan akan membuat oli hanya mengumpul di bagian carter mesin mobil saja. Alhasil, bagian atas pada mesin mobil akan mengalami kekeringan oli. Pada akhirnya, mobil pun akan sulit untuk distarter.

Jika Anda memiliki kendaraan, cobalah untuk rutin memanaskan mesinnya. Jangan meninggalkan mobil terlalu lama di garasi karena hal ini hanya akan membuat mobil Anda semakin sulit untuk distarter saat ingin mengendarainya lagi.

 7. Kerusakan pada Sistem Kelistrikan

Persoalan kerusakan pada sistem kelistrikan adalah urusan yang cukup rumit bagi kebanyakan pengguna mobil yang masih awam dalam dunia mesin mobil. Jika kerusakan pada sistem kelistrikan terjadi maka dapat dipastikan bahwa mobil akan sulit untuk distarter.

Namun, Anda juga bisa melakukan pengecekan di bagian konektor dan soket terlebih dahulu. Bisa saja terdapat beberapa soket dan konektor yang terlepas di dalamnya. Bisa saja kedua element tersebut lepas karena getaran atau debu yang menempel.

 Penyebab mobil tidak bisa distarter umumnya cukup beragam seperti yang telah dijelaskan lewat artikel di atas. Jika telah mencoba berbagai cara tapi tidak menemukan sumber utama dari permasalahan mobil Anda, segeralah mencari teknisi profesional pada bengkel-bengkel terpercaya di sekitar Anda.