Apakah saat ini Anda lagi mencari motor kopling murah? Jika iya, Anda berada di tempat yang tepat. Sebab, postingan kali ini akan membahas 15 jenis motor tersebut. Meskipun harga jualnya murah, bukan berarti kualitas motornya abal-abal.

Para pria khususnya anak-anak muda lebih suka menggunakan motor kopling dibandingkan motor bebek dan motor matic. Selain karena tampilan motor kopling pada umumnya terkesan ‘jantan’, juga laju motor lebih stabil meskipun dipacu dalam kecepatan tinggi.

Laju yang lebih stabil dalam kecepatan tinggi dan responsif memang merupakan kelebihan dari motor kopling dibandingkan motor bebek atau yang lainnya.

Beda motor kopling dan gigi juga sangat terasa ketika melakukan perpindahan gigi. Jika pengendara pandai dalam mengatur kopling, maka perpindahan gigi motor yang menggunakan kopling terasa lebih halus dibandingkan yang menggunakan gigi.

Saat ini jenis motor kopling yang ditawarkan di pasaran sudah sangat banyak. Kualitas dan harga jualnya pun berbeda-beda. Daripada bingung memilih, sebaiknya Anda menyimak ulasan 15 motor kopling harga murah di bawah ini.

Rekomendasi Motor Kopling MurahTerbaik di Indonesia

1. Honda CB150 Verza

Honda CB150 Verza
Honda CB150 Verza (Source : tmcblog.com)

Rekomendasi pertama motor kopling murah yang dipasarkan di Indonesia ialah Honda CB150 Verza. Disebut murah karena harga jualnya berkisar Rp 19 jutaan saja. Harga ini tentu lebih murah dibandingan harga motor sport pada umumnya.

Dari segi mesin, motor kopling ini dibekali dengan mesin 150cc yang tangguh dan responsif. Motor ini irit bahan bakar karena sudah memenuhi standar emisi Euro 3, di samping ramah lingkungan dan hemat biaya perawatan.

Performa mesin tentu saja tangguh. Bayangkan saja, mesinnya mampu mengeluarkan tenaga sebesar 13.04 PS pada 8.500 rpm dengan torsi 12.73 Nm pada 6.000 rpm.

Perpindahan gigi juga lebih ringan berkat transmisi manual 5 percepatan yang berkolaborasi dengan sistem kopling responsif yang disematkan padanya.

2. Suzuki GSX-R150 Shuttered Key

Suzuki GSX-R150 Shuttered Key
Suzuki GSX-R150 Shuttered Key (Source : indoride.com)

Motor yang bernama Suzuki GSX-R150 Shuttered Key tersedia di pasaran dalam varian Keyless dan Shuttered Key. Harga banderol untuk tipe Shuttered Key berkisar 29 Jutaan. Harga ini tentu saja lebih murah dibandingkan harga motor sport Full Fairing sekelasnya yang umumnya berkisar 30 Jutaan.

Meskipun belum disematkan teknologi Keyless, namun performa motor kopling ini masih tergolong yang terbaik berkat mesin 147.3cc yang disematkan padanya.

Mesin motor tersebut berkonfigurasi 4 Katup dan mampu menghasilkan tenaga cukup besar, yakni mencapai 14.1 kW dan torsi 14 Nm. Untuk menjaga agar suhu mesin tidak cepat panas, disematkanlah sistem pendingin cairan pada motor ini.

3. All New Yamaha Vixion

All New Yamaha Vixion
All New Yamaha Vixion (Source : oto.com)

Kiranya tidak berlebihan jika All New Yamaha Vixion dikatakan sebagai motor kopling murah 20 Jutaan terbaik saat ini. Hal tersebut berkat disematkannya teknologi teknologi Assist & Slipper Clutch yang membuat kopling lebih ringan dan perpindahan gigi terasa lebih mulus.

Teknologi tersebut dikolaborasikan dengan mesin berkapasitas 149.8cc yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 12.2 KW dan torsi 14.5 Nm. Untuk mencegah mesin motor cepat panas, disematkanlah teknologi sistem pendingin cairan padanya.

Disematkannya transmisi manual 5 Percepatan menjadikan akselerasi motor ini lebih seimbang. Menariknya, motor besutan Yamaha ini memiliki speedometer full digital dan lampu Full LED. Tidak heran jika tampilan luar All New Vixion semakin keren dan elegan.

4. TVS Max Semi Trail


TVS Max Semi Trail
TVS Max Semi Trail (Source : manilamotor.com)

Berbicara tentang motor kopling murah, tentu TVS Max Semi Trail wajib dimasukkan. Pasalnya, harga jual motor ini berkisar Rp 12 jutaan saja. Wajar sih, karena mesin yang disematkan padanya masih berkapasitas 124.53 cc.

Kemampuan mesinnya mampu menyemburkan tenaga sebesar 8.1 kW pada 8.000 rpm dan torsi 10.8 NM pada 5.500 rpm. Jika dikolaborasikan dengan pengaturan kopling yang tepat, akselerasi kendaraan ini cukup stabil.

TVS Max Trail dibekali dengan ban berjenis dual purposes, yang menjadikannya tangguh melintasi medan offroad ringan namun tetap nyaman dikendarai saat berada di jalan raya.

Velg depan motor ini berukuran lumayan besar karena memakai velg jari-jari ring 19, sedangkan ban belakangnya menggunaan velg jari-jari ring 16.

5. Honda MegaPro FI


Honda MegaPro FI
Honda MegaPro FI (Source : astramotor.co.id)

Sejak dulu Honda MegaPro FI sudah dikenal sebagai motor kopling paling irit dan paling nyaman dikendarai. Hal tersebut tentu saja tidak lepas dari keberadaan mesin berkapasitas 150cc PGM-FI yang disematkan padanya.

Mesin yang dibekali dengan sensor dan injector canggih ini mampu menyemburkan tenaga dan torsi melimpah. Tidak heran jika performanya sangat handal dan tangguh karena mampu mengeluarkan tenaga sebesar 9.8 kW dan torsi 12.3 Nm.

Sistem pengereman motor kopling satu ini sangat maksimal berkat disematkannya rem cakram pada roda depan dan belakang. Pengereman jadi lebih halus dan sempurna, meskipun motor direm mendadak dalam kecepatan tinggi.

6. TVS Max 125


TVS Max 125
TVS Max 125 (Source : semisena.com)

Motor kopling yang bernama TVS Max 125 masih termasuk salah satu pilihan terbaik motor kopling murah. Bagaimana tidak, harga jualnya hanya berkisar Rp 13 jutaan saja. Wajar sih, karena performa mesin yang disematkan padanya lebih rendah dibandingkan motor sekelasnya.

Motor ini dibekali dengan mesin 4 Tak SOHC berkapasitas 124.53cc yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 8.1 kW pada 8.000 rpm dan torsi sebesar 10.8 Nm pada 5.500 rpm.

Mesin motor ini mendapatkan dukungan kinerja dari transmisi manual dan suspensi teleskopik hidrolik di bagian depan dan suspensi pegas ganda di bagian bagian belakang. Hanya saja, mesin motor ini belum fuel injection dan rem belakangnya masih menggunakan tromol.

7. Honda CB150R StreetFire

Honda CB150R StreetFire
Honda CB150R StreetFire (Source : astramotor.co.id)

Keunggulan Honda CB150R terletak pada transmisinya yang sudah menggunakan transmisi manual 6 percepatan, yang dipadukan dengan sistem kopling responsif. Tidak heran jika harganya agak mahal dibandingkan yang lainnya, yaitu berkisar Rp 26 jutaan (versi standar).

Meskipun demikian, harga banderol di atas tentu saja masih tergolong murah dibandingkan motor kopling sekelasnya. Oleh karena itu, tidak berlebihan jika Honda CB150R dimasukkan ke dalam daftar motor kopling murah pada artikel ini.  

Performa mesinnya tergolong handal karena mampu mengeluarkan tenaga sebesar 12.4 kW dan torsi 13.8 Nm. Sayangnya, motor ini belum dilengkapi dengan fitur Assist & Slipper Clutch.

Desainnya sangat sporty, apalagi dengan disematkannya lampu berteknologi LED yang terlihat modern dan elegan. Rangka penyangga mesinnya berupa rangka tralis yang menggunakan bahan alumunium yang kuat dan lentur.

8. Viar Cross X 150


Viar Cross X 150
Viar Cross X 150 (Source : liputan6.com)

Jika Anda suka berpetualangan, sebaiknya Anda mencoba Viar Cross X 150. Ketangguhan motor ini menjadikannya mampu melibas medan yang sulit sekalipun. Harga banderolnya juga terjangkau, berkisar Rp 17 jutaan.

Pada segmen mesin, Viar Cross X 150 dibekali dengan mesin berkapasitas 150cc yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 7.5 kW pada 7.500 rpm dan torsi 9.8 Nm pada 7.000 rpm.

Kopling yang disematkan pada motor ini bertipe Manual Multiplate Wet Clutch yang menjadikan kemampuan akselerasinya semakin optimal. Suspensi depannya sudah Upside Down dan dibekali dengan rem cakram untuk roda depan dan belakang.

9. Yamaha Jupiter MX 150


Yamaha Jupiter MX 150
Yamaha Jupiter MX 150 (Source : yamaha-motor.co.id)

Sebenarnya Yamaha Jupiter MX 150 ini bisa dikategorikan sebagai motor bebek. Hanya saja, konsep yang diaplikasikan padanya adalah Super Sport Design yang menjadikannya nampak sporty dan stylish.

Harga motor kopling murah ini berkisar Rp 18 jutaan. Lumayan murah, padahal mesin yang disematkan padanya sudah injeksi dengan kapasitas 150cc. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 11.3 kW dan torsi 13.8 Nm.

Meskipun harganya murah, terbukti kalau performa Yamaha Jupiter MX 150 ini mampu menandingi motor sport 150cc yang dibanderol lebih mahal.

Terlebih lagi, Yamaha sudah melengkapi Yamaha Jupiter MX 150 dengan Forged Piston, DiAsil Cylinder dan Liquid Cooled System yang menjadikan performa mesin semakin maksimal.

10. Benelli TNT 15

Benelli TNT 15
Benelli TNT 15 (Source : oto.com)

Harga jual motor dari Italia ini meruntuhkan image mahalnya motor Italia. Pasalnya harga jual Benelli TNT 15 hanya dibanderol dengan kisaran harga Rp 17 Jutaan.

Motor ini dibekali dengan mesin berkapasitas 148cc, yang dikolaborasikan dengan transmisi manual 5 percepatan. Tenaga maksimal yang mampu dilontarkan mesin motor ini mencapai 12.06 BHP pada 8.500 rpm dan torsi 11 Nm pada 6.000 rpm.

Hanya saja, motor ini belum menggunakan teknologi Fuel Injection. Rem belakangnya juga belum menggunakan cakram alias masih tromol. Meskipun demikian, tampilan bodinya terlihat stylish dan agresif.

11. Suzuki Satria F150

Suzuki Satria F150 (Source : oto.com)
Suzuki Satria F150 (Source : oto.com)

Rekomendasi motor kopling murah berikutnya yang dipasarkan di Indonesia adalah Suzuki Satria F150. Disebut murah karena harga jualnya berkisar Rp 20 jutaan saja. Tentu saja harga ini wajar dan masih tergolong terjangkau untuk motor kopling.

Dari segi mesin, motor ini dibekali dengan mesin 4-Valve 150cc berteknologi Fuel Injection dan transmisi manual 6-speed. Mesinnya tergolong responsif dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 13.6 kW dan torsi 13.8 Nm.

12. Suzuki GSX-S150

Suzuki GSX-S150
Suzuki GSX-S150 (Source : moladin.com)

Motor yang bernama Suzuki GSX-S150 ini juga termasuk salah motor kopling murah dengan harga terjangkau. Dari segi harga, motor ini dijual dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan Yamaha Vixion ataupun Honda CB150R.

Meskipun demikian, bukan berarti performanya tidak bisa diandalkan. Faktanya, mesin DOHC 4-Valve berkapasitas 150cc dan transmisi 6-Speed yang disematkan padanya menjadikan motor ini mampu melaju secara maksimal.

Itulah tadi daftar harga motor kopling murah yang dijual di pasaran saat ini. Jika Anda tertarik, tinggal pilih saja salah satu dari daftar motor di atas yang paling sesuai dengan selera Anda.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Motor Honda Kopling Manual Terbaik